Kapan Anda menyebut cinta yang sejati sesungguhnya? Begitu banyak kegagalan cinta yang membuat orang tak percaya dengan keberadaan cinta sejati. Mungkin sebenarnya mereka belum bertemu dengan perasaan cinta yang sebenarnya.
Kebanyakan pasangan masa kini hanya bertahan dalam hubungan cinta mereka karena tak memiliki pilihan lain. Ada pula yang berhubungan dengan pasangan virtualnya atau pasangan yang berada jauh darinya. Setiap orang bisa memilih cinta mereka sendiri-sendiri. Namun ada kalanya cinta terasa begitu nyata ketika melalui momen-momen ini.
Kesadaran Akan Komitmen
Komitmen itu bukan hanya apa yang tertulis dalam status hubungan di Facebook. Bukan juga sekedar simbolis lewat buku nikah atau cincin yang tersemat di jari. Komitmen yang datang atas kesadaran Anda sendiri akan pasangan Anda sesungguhnya mengandung banyak cinta yang tulus.
Hidup Bersama Dalam Satu Atap
Mengapa pasangan yang sudah tinggal satu atap umumnya punya ikatan yang lebih dalam dibanding mereka yang masih pacaran? Karena saat Anda sudah tinggal bersama dengan pasangan Anda, maka Anda akan tahu masalah di antara Anda berdua.
Masalah tersebut tidak memisahkan Anda, melainkan membuat Anda belajar menerima kekurangan, memperbaiki diri dan membuat ikatan hubungan Anda lebih tangguh dan hangat secara emosional.
Saat Anda Dan Dia Saling Percaya
Ada kalanya dunia membuat sosoknya menjadi sosok yang tak bisa Anda percaya, namun naluri Anda mengatakan bahwa Anda harus percaya padanya. Kondisi naluriah seperti ini bisa dikatakan cinta. Karena Anda dan dia bisa saling percaya dan saling menjaga kepercayaan.
Saat Saling Bersama Saat Masa Sulit
Cinta itu semakin diuji saat masa yang sulit. Saat duka dan masalah melanda, apakah Anda dan dia masih saling menguatkan? Cinta sejati biasanya mampu survive bahkan di saat yang sulit sekalipun.
Saat Anda Berkata Anda Akan Meninggalkannya Namun Anda Tak Sanggup
Seringkali saat bertengkar kita mengucapkan kata ingin berpisah, namun esok hari kata-kata itu seolah menguap dan Anda kembali mencintainya lagi. Cinta sejati itu, sekalipun Anda terpisah, namun Anda akan kembali lagi. Sekalipun Anda mengatakan ingin pisah, namun esok luka itu tak terasa lagi.
Saat Sebuah Kesederhanaan Membuat Anda Dan Pasangan Begitu Bahagia
Cinta menjadi momen yang sangat berkualitas ketika Anda bisa menikmatinya berdua. Mungkin Anda sekedar minum teh atau pasangan memberikan Anda sebuah kejutan kecil dilanjutkan dengan kencan yang tidak mewah, namun Anda merasakan romantismenya. Saat inilah kebahagiaan sedang menyentuh Anda berdua.
Tak ada definisi cinta yang benar-benar tepat untuk seluruh hubungan cinta anak manusia. Definisi cinta itu bisa Anda rasakan sendiri saat Anda merasakannya dengan pasangan Anda.
No comments:
Post a Comment